Sigli – Rabu (16/10/24), Telah dilaksanakannya Kegiatan Pengawasan dan Assessment SertifikAsi Mutu Peradilan Unggul dan TangguH (AMPUH) pada Pengadilan Negeri Sigli Kelas IB oleh Pengadilan Tinggi Banda Aceh Tahun Anggaran 2024.
Acara Opening Meeting Kegiatan Pengawasan dan Assessment SertifikAsi Mutu Peradilan Unggul dan TangguH (AMPUH) menjadi acara pembuka yang digelar di ruang sidang utama PN Sigli tepat pukul 09.00 WIB dengan dihadiri oleh seluruh pegawai pada Pengadilan Negeri Sigli.
Kegiatan Pengawasan dan Assessment ini dilakukan oleh Tim dari Pengadilan Tinggi Banda Aceh. Adapun Tim Assessment AMPUH ini terdiri dari bapak Irwan Efendi, S.H., M.Hum (Hakim Tinggi) selaku Ketua Tim Sertifikasi AMPUH (Assesor), ibu Aimafni Arli, SH., M.H., (Hakim Tinggi) selaku Hakim Tinggi Pengawas Daerah, dan dibantu oleh dua orang Admin.
Kegiatan Pengawasan AMPUH tahap kedua di tahun ini dilaksanakan secara menyeluruh mulai dari Top Manajer, para Hakim, hingga bagian Struktural dan Fungsional sesuai dengan checklist AMPUH yang dipusatkan di ruang Command Center PN Sigli.
Acara yang berlangsung hingga malam hari ini ditutup dengan Closing Meeting Kegiatan Pengawasan dan Assessment SertifikAsi Mutu Peradilan Unggul dan TangguH (AMPUH) pada pukul 21.30 WIB.
Dalam Closing Meeting tersebut sebelum menyerahkan Laporan Hasil Assesmen, Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Banda Aceh bapak Irwan Efendi, S.H., M.Hum., selaku Ketua Tim Sertifikasi AMPUH (Assesor) menyampaikan bahwa Pengadilan Negeri Sigli sudah baik dalam melaksanakan kegiatan meski ada beberapa temuan yang dapat segera ditindaklanjuti dalam kurun waktu yang beliau berikan dan mengapresiasi kinerja Pimpinan serta seluruh jajaran Pengadilan Negeri Sigli yang sudah bekerja dengan maksimal.